Digital Marketing

14 Tips Jualan Laris!

14 tips laris jualan
Avatar photo
Written by Techfor Id

1. Produk Yang Bermanfaaat

Seorang customer tidak hanya sekedar membeli suatu produk atau jasa, melainkan manfaat yang ada dibaliknya. Mulai langkah anda dalam mengidentifikasi produk atau jasa yang anda tawarkan, dengan cara membuat daftar hal-hal apa saja yang akan mereka dapatkan dari produk atau jasa anda.

2. Definisikan dengan jelas Target Customer Anda

Jenis customer seperti apa yang kemungkinan besar membeli produk atau jasa anda ? Dibawah ini pertanyaaan yang bisa digunakan untuk mendefiniskan target customer anda :

  • Berapa Rata-rata Usia target customer anda, apakah anak-anak, remaja, orang dewasa, atau bahkan lansia ?
  • Apakah produk anda ditargetkan hanya  untuk para pria ? wanita ? atau bahkan keduanya ?
  • Berapa penghasilan mereka perbulannya ? Hal ini berfungsi untuk menentukan harga dari produk & jasa yang anda akan tawarkan

Baca Juga : 7 Alasan Digital Marketing Sangat Penting Untuk Bisnis Anda

3. Identifikasi Masalah yang Dialami Pelanggan

Jika anda  bergerak dalam bisnis jasa, mengidentifikasi masalah pelanggan anda merupakan langkah awal sebelum terjadinya kesepakatan bisnis. Kenali dengan jelas masalah apa yang mereka alami, analisa sumber masalah tersebut, dan yakinkan mereka bahwa produk atau jasa anda adalah solusinya

4. Kembangkan keunggulan anda dalam bersaing

Definisikan sendiri apa yang menjadi keunggulan dari produk atau jasa anda, apa saja yang dapat dinikmati para pelanggan dari membeli hal tersebut yang tidak mereka rasakan dari para kompetitor anda. Fokus terhadap factor-faktor yang menjadikan barang dan jasa anda lebih unggul dari yang lain.

Tempat Kursus Komputer Terbaik | Digital Marketing, Programming, SEO, Dll.

5. Gunakan Konten & Media Sosial sebagai tempat promosi

Ada banyak keuntungan yang akan anda rasakan jika menjadi kan media sosial sebagai tempat promosi, dan bagian terbaiknya adalah hanya memerlukan biaya yang sangat sedikit bahkan gratis. Anda bisa menggunakan platform media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram, atau Blog. Membangun relasi dengan cara seperti ini bisa memberikan jangkauan yang lebih luas lagi dalam mendapatkan pelanggan.

Baca Juga : 8 Strategi Digital Marketing terkini utuk Meningkatkan Profit Anda

Beberapa keuntungan dari konten dan media sosial marketing :

  • Membuat produk anda unggul dari para kompetitor
  • Banyaknya akses dalam menjual produk atau jasa anda
  • Minimnya biaya yang diperlukan

Dibawah ini adalah grafik yang menunjukan seberapa banyak customer yang menggunakan internet & media Sosial

6. Menentukan Harga Produk atau Jasa Anda

Lakukan riset harga yang ditawarkan kompetitor anda untuk menentukan nominal dari apa yang akan anda tawarkan. Harga bisa ditentukan berdasarkan seberapa besar kualitas produk anda, Jika anda mampu meningkatkan kualitas dari produk atau jasa anda. Anda dapat memberikan harga yang tinggi

7. Pelajari Cara Bernegosiasi Yang Baik

Negosiator yang handal tentunya mampu memberikan solusi yang menguntungkan kedua belah pihak, bagi anda sebagai penjual dan calon pembeli. Hal ini dikenal luas sebagai ”Win-Win Solution” dimana keduanya puas akan hasil dari negosiasi.

Baca Juga : Cara Meningkatkan Traffict Pada Website yang Eksplosif di Tahun 2020!

Negosiator yang handal wajib memiliki 3 ini :

  • Memberikan pertanyaan bagus tepat seperti yang diinginkan
  • Sabar
  • Memiliki persiapan yang matang

8. Buat Persentasi Yang Efektif

Dalam hal marketing, menggunakan persentasi penjualan yang kreatif dan menarik kepada customer anda merupakan hal yang penting. Jelaskan secara singkat, padat, dan mudah dimengerti. Salah satu media untuk membuat persentasi adalah Micosoft PowerPoint.

9. Mencari Pelanggan Setia

“Sekali berlangganan, seterusnya kan menjadi langganan”

Begitu pelanggan membeli produk anda, membuat mereka melakukan Repeat Order atau membeli lagi produk anda merupakan tujuan anda berdagang. Membangun hubungan yang baik dan harmonis dengan customer akan meningkatkan value dan kualitas produk atau jasa anda.

10. Berikan penawaran yang Menarik

Seorang customer akan lebih berminat membeli produk anda jika anda memberikan penawaran seperti diskon atau cashback. Strategi seperti ini akan sangat efektif untuk mengungguli para kompetitor anda.

Baca Juga : 8 Cara Ampuh untuk Meningkatkan Perfoma Websitemu

11. awarkan Produk Tambahan

Seorang Penjual yang hebat akan selalu meningkatkan hasil penjualan setelah pelanggan atau customer membeli produk mereka. Sebagai contoh, apabila seorang pelanggan membeli Celana Jeans yang anda jual, anda bisa menawarkan ikat pinggang yang sesuai dengan Celana Jeans tersebut. Yakinkan pelanggan anda bahwa mereka akan terlihat lebih menarik dengan ikat pinggang tersebut. Dengan demikian, anda tidak hanya menjual Celana Jeans, melainkan ikat pinggang juga.  

12. Kenali Psikologi Customer

Membaca kepribadian calon customer dan melakukan penyesuaian dalam teknik penjualan berdasarkan kepribadian mereka adalah tehnik yang wajib dikuasai. Misalnya, pelanggan dengan sifat introvert memerlukan pendekatan yang lebih dari pada ekstrovert.

Catat dan ingat bagaimana reaksi customer terhadap pendekatan penjualan yang anda lakukan, lakukan penyesuaian terhadap reaksi tersebut. Dengan demikian anda menjadi lebih fleksibel dalam menawarkan produk.

13. Belajar dari kesalahan

Jangan mudah merasa depresi jika hasil penjualan tidak sesuai dengan apa yang anda harapkan. Cari celah yang ada, identifikasi kekurangan dari produk atau jasa anda. Lakukan perubahan secara terus menerus untuk meningkatkan kualitas dan value produk anda.

Seorang Penjual yang baik selalu memperhatikan alas an-alasan pelanggan membeli maupun tidak membeli produk mereka. Jadikan hal tersebut sebagai kesempatan untuk mengetahui mana metode berjualan yang efektif dan mana yang tidak.

14. Metode Marketing Yang Singkat, Padat, Dan Jelas

Ambil 1 atau 2 keunggulan produk anda sebagai Headline Marketing anda, Jelaskan secara tepat kegunaan dari produk anda bagi customer. Jadilah lebih spesifik, jika produk anda memiliki banyak keunggulan, buat beberapa variasi headline marketing  untuk jenis pelanggan yang berbeda.

Berikutnya Baca : DTS Kominfo 2020 Jalin Kerjasama Banyak Perusahaan Digital Marketing!

About the author

Avatar photo

Techfor Id

Add Comment

Leave a Comment

Click to ask
Hai, Tanya-Tanya Aja
Hi ini Windy, dari techfor

Windy bisa membantu kamu memahami layanan Techfor
Seperti

1. Kursus Online By Expert
2. Partnership Event dan Konten
3. Layanan liputan multimedia
4. Dan hal lain yg ingin kamu tau

Kirim saja pesan ini serta berikan salah satu nomor diatas atau beritahukan windy lebih jelas agar dapat membantu Kamu