cryptocurrency LIBRARY (BELAJAR CRYPTO)

Gejolak Harga Bitcoin! Begini Penjelasannya

Avatar photo
Written by Techfor Id

Mata uang pada umumnya, atau mata uang tradisional juga mengalami gejolak. Biasanya pasar mata uang tradisional menghitung menggunakan indeks volatilitas.

Begitu juga dengan cryptocurrency, gejolak harga Bitcoin juga masuk ada indeks volatilitas Bitcoin.

Mungkin beberapa investor Bitcoin masih ragu dengan harga Bitcoin yang fluktuatif.

Namun dengan memahami bagaimana volatilitas Bitcoin yang cukup tinggi, investor dapat mengambil keputusan dengan lebih bijaksana.

Ada berbagai hal yang mempengaruhi harga Bitcoin,, sebenarnya sama seperti pada mata uang tradisional, banyak faktor yang mempengaruhinya.

Berikut merupakan beberapa faktor yang mempengaruhi harga Bitcoin.

Berita Merupakan Faktor Utama Nilai Bitcoin

Berita baik maupun berita buruk akan dapat mempengaruhi nilai semua mata uang, termasuk mata uang crypto seperti Bitcoin. Terutama berita buruk selama satu dekade ini menghantui banyak investor dan calon investor Bitcoin.

Salah satu berita yang cukup gencar adalah pengambil alihan Bitcoin oleh salah satu pihak, negara ataupun lembaga keuangan. Hal ini akan menjadikan Bitcoin tidak lagi istimewa, karena desentralisasi merupakan corak utama Bitcoin dan cryptocurrency saat ini.

Namun saat ini, investor menjadi lebih dewasa dengan memandang dan mempertahankan nilai Bitcoin secara bersama. Salah satu tandanya adalah semakin banyak cryptocurrency yang lahir dan memiliki banyak peminat.

Persepsi Investor Mengenai Nilai Bitcoin

Investor seringkali membandingkan nilai dari Bitcoin dengan nilai mata uang tradisional. Bitcoin memiliki sifat yang hampir sama dengan emas. Dan produksi Bitcoin sendiri dibatasi oleh pengembang teknologi sebesar 21 juta BTC.

Oleh karena hal tersebut, yang sangat berbeda dengan mata uang tradisional. Pemerintah dapat memproduksi uang untuk mempertahankan nilai inflasi.

Ketidakpastian Akan Nilai Bitcoin

Sebagian besar investor memiliki persepsi yang berbeda mengenai nilai intrinsik Bitcoin. Nilai intrinsik ini akan sangat erat dengan bagaimana sebuah mata uang memiliki nilai nominal tertentu. Hingga bahan baku dan bagaimana cara mendapatkannya.

Bitcoin memiliki nilai intrinsik tersendiri dari transfer dan pembuatan yang cukup rumit, sehingga membuatnya agak samar. Padahal jika mengacu pada fungsi dan nilai pada Bitcoin sendiri, sudah memiliki nilai yang sama dengan mata uang tradisional.

Resiko Investor Besar Bitcoin

Begitu banyaknya Bitcoin yang beredar saat ini juga mempengaruhi volatilitas dari Bitcoin itu sendiri. Mungkin dari banyaknya Bitcoin yang beredar telah ada pada beberapa orang saja, hal ini akan memberikan ketakutan terhadap pasar apabila ada gerakan likuidasi dalam jumlah besar. Selain itu, Bitcoin belum terlalu teradopsi oleh pasar dengan baik, sehingga pemegang Bitcoin dengan nominal besar akan memiliki opsi lain.

Keamanan Pada Transaksi Bitcoin

Selain memiliki nilai utama yang terdesentralisasi, Bitcoin juga memiliki nilai lain yang penting. Seperti keterbukaan atau transparan dan juga open-source, sehingga segala kelemahan dalam sistem Bitcoin akan secara terbuka terekspos.

Setiap kelemahan dalam sistem Bitcoin yang sengaja terekspos ini akan memberikan komunitas dan investor Bitcoin bersama-sama memperbaiki. Tetapi pasti ada beberapa orang yang tidak bertanggung jawab mengambil keuntungan dari hal tersebut.

Kerugian Atas Keamanan Bitcoin

Selalu ada efek volatilitas saat keamanan Bitcoin terbuka dan ada yang mengambil keuntungan sendiri. Pertama, pasti akan ada berita buruk mengenai Bitcoin. Kedua, para investor akan terdorong untuk mengamankan Bitcoin, sehingga nilainya akan naik karena kelangkaan.

Penggunaan Bitcoin Pada Negara dengan Inflasi Tinggi

Setiap negara memiliki angka inflasi yang berbeda-beda, terutama pada negara berkembang. Dalam negara-negara berkembang, nilai Bitcoin menjadi sangat berharga, jika dibandingkan nilai mata uang negara tersebut vs USD (sebagai contoh). Dengan menggunakan instrumen mata uang negara tersebut akan jauh lebih terlihat menggiurkan.

Beberapa hal tersebut yang mampu membuat gejolak harga Bitcoin, ada beberapa hal lain seperti sistem pajak. Tentu saja hal tersebut akan sangat berbeda antar tiap negara.

Baca Techformation Sebelumnya,

Cara Termurah Beli Bitcoin

Dis : TechforID bukanlah penasehat keuangan dan artikel ini tidak dapat di jadikan panduan untuk Anda ber investasi. Perlu disadari bahwa investasi crypto memiliki resiko yang tinggi!

About the author

Avatar photo

Techfor Id

Leave a Comment

Click to ask
Hai, Tanya-Tanya Aja
Hi ini Windy, dari techfor

Windy bisa membantu kamu memahami layanan Techfor
Seperti

1. Kursus Online By Expert
2. Partnership Event dan Konten
3. Layanan liputan multimedia
4. Dan hal lain yg ingin kamu tau

Kirim saja pesan ini serta berikan salah satu nomor diatas atau beritahukan windy lebih jelas agar dapat membantu Kamu