TechforID – TCL mengumumkan kacamata pintar (smartglasses) di perhelatan CES 2022, Las Vegas, Amerika Serikat. Kacamata ini disebut-sebut mempunyai fungsi layaknya sebuah monitor
Mengutip dari The Verge, kacamata buatan TCL ini dinamai NxtWear Air yang menyematkan layar mikro built-in.
Layar mikro built-in memberikan efek kepada pengguna bisa melihat layar 140 inci dari jarak sekitar 3,5 meter.
NxtWear Air lebih ringan dengan bobot 75 gram dan nyaman saat dipakai jika dibandingkan generasi sebelumnya NxtWear G yang beratnya 130 gram.
Baca juga: Bocoran Fitur Terbaru Apple AirPods Pro 2
kacamat ini digambarkan sebagai bioskop saku yang bisa dimanfaatkan untuk menonton konten dari smartphone yang terhubung.
Menariknya, NxtWear Air dilengkapi dengan speaker built-in, jadi para pengguna dapat mendengarkan audio lewat kacamata tersebut.
Meski begitu, belum ada kabar lebih jauh di negara mana saja kacamata pintar garapan TCL ini bakal tersedia.
Selain itu, TCL belum mengungkapkan berapa harga yang dipatok dari NxtWear Air.
Baca artikel selanjutnya: