TechforID – Sebagai bagian dari inisiatif Grow with Google dan Carrer Certificates, Google baru-baru ini meluncurkan situs web Interview Warmup bertenaga AI untuk pengguna melatih kemampuan mereka saat interview pekerjaan.
Mengutip dari situs resminya, tools ini memudahkan siapa saja untuk berlatih menjawab pertanyaan seputar wawancara kerja agar lebih percaya diri, dan nyaman.
Tools ini juga didukung oleh Artificial Intelligence (AI), sehingga proses wawancara atau interview terjadi secara real-time.
Didalamnya Google Interview Warmup juga sudah tersedia beberapa jenis pekerjaan guna membantu memfokuskan pertanyaan wawancara nanti.
Misalnya saja seperti Analisis Data, E-Commerce, Dukungan TI, Manajemen Proyek, Desain UX, atau Umum.
Kueri yang diajukan mencakup latar belakang, situasional, dan teknis, dengan text-to-speech yang dimanfaatkan sepanjang pengalaman.
Baca juga : Saingi Galaxy Watch 4, Google Rilis Pixel Watch
Metode ini memungkinkan peninjauan pribadi bagi pelamar kerja, sedangkan disisi lainnya membuat AI Google mengenali pola dan wawasan lain.
Misalnya, Google Interview Warmup akan menandai istilah terkait pekerjaan yang pelamar gunakan dan kata-kata yang paling sering mereka ucapkan. Ada juga fitur canggih seperti :
- The Most-used Words Insight :mencakup informasi kata-kata yang sering digunakan sebanyak tiga kali atau lebih dalam sebuah jawaban. Disini pengguna bisa mengetuk kata apapun yang disorot untuk melihat kata-kata serupa yang bisa dipakai sebagai gantinya.
- The Talking Point Insight : mencakup penggunaan pembelajaran mesin (Machine learning) untuk mengidentifikasi topik yang pengguna bahas dalam jawaban mereka, seperti keterampilan, pengalaman, dan pelajaran yang didapat.
“Tanggapan Anda tidak dinilai atau dinilai, dan Anda dapat menjawab pertanyaan sebanyak yang Anda mau. Ini adalah ruang pribadi Anda untuk berlatih, bersiap, dan merasa nyaman.” Kata Google dalam pernyataannya.
Guna menghargai privasi pengguna, Google tidak akan menyimpan audio jawaban dan mereka bisa menyalin atau mengunduh sendiri transkrip lengkapnya di akhir sesi wawancara.
Meski Google Interview Warmup dirancang khusus untuk program Google Career Certificates, namun ia tersedia untuk digunakan oleh semua orang.
Pertanyaan yang munculpun bersifat umum dan berlaku di banyak bidang pekerjaan yang ada. Selain itu, ia compatible digunakan di Google Chrome, Mac, Android, ataupun iOS.
Bagi yang tertarik mencoba, bisa kunjungi link berikut :
https://grow.google/certificates/interview-warmup/
Baca artikel selanjutnya :