5G Android Information Technology

Mengungkap Kecanggihan Prosesor Huawei Mate X3

Mengungkap Kecanggihan Prosesor Huawei Mate X3
Avatar photo
Written by Techfor Id

TechforID – Usut punya usut Huawei diduga sedang mengerjakan penerus smartphone Huawei Mate X2 yakni Mate X3. Adapun bocoran kalau ponsel lipat tersebut bakal diluncurkan di minggu-minggu akhir bulan April 2022.

Selain itu, sebuah posting baru-baru ini muncul di platform media sosial Cina Weibo memberi beberapa wawasan menarik tentang kecanggihan Prosesor Huawei Mate X3.

Huawei adalah salah satu perusahaan pertama yang muncul dengan konsep ponsel lipat,

Namun, setelah masuk daftar hitam dan sanksi oleh AS pada tahun 2019 karena tuduhan mata-mata atau Spying, dimana Huawei kehilangan sebagian besar pangsa pasarnya ke Samsung dan merek smartphone lainnya.

Sanksi tersebut membuat Huawei geram dengan melarangnya menggunakan Google dan konektivitas 5G di perangkatnya.

Baca juga : Huawei Siap Luncurkan HarmonyOS 3.0 Bulan September 2022

Prosesor Huawei Mate X3

Perihal prosesor, Mate X3 dikabarkan bakal ditenagai oleh Hisilicon Kirin 9000 4G. Akan tetapi seorang Tipster Cina mengungkapkan kabar adanya peluang Huawei Mate X3 akan hadir dalam edisi Qualcomm Snapdragon 888 4G.

Kedua berita ini mengindikasikan bahwa besar kemungkinan ponsel lipat ini nanti akan hadir dalam beberapa varian CPU.

Qualcomm Snapdragon 888 4G sendiri adalah prosesor SoC kelas atas, Chipset ini mengintegrasikan satu Prime Core berdasarkan arsitektur ARM Cortex-X1 dengan kecepatan clock 2,84 GHz.

Selain itu, ia juga dibekali dengan tiga core kinerja lagi yang didasarkan pada A78 dan clock hingga 2,42 GHz.

Tidak diragukan lagi bahwa Snapdragon 888 4G adalah prosesor yang kuat tetapi hanya memiliki fitur modem 4G LTE yang agak ketinggalan jaman karena merek smartphone lain telah beralih ke modem 5G.

Diperkirakan bahwa Huawei Mate X3 akan menjalankan Harmony OS 2.0.1 dan memiliki 4500 mAh yang mendukung pengisian cepat 66W.

Diharapkan memiliki engsel yang ditingkatkan dan kecepatan refresh 120 Hz. Ponsel lipat baru ini juga telah mendapatkan sertifikasi TENAA dengan nomor model PAL-AL00.

Baca artikel selanjutnya :

About the author

Avatar photo

Techfor Id

Leave a Comment

Click to ask
Hai, Tanya-Tanya Aja
Hi ini Windy, dari techfor

Windy bisa membantu kamu memahami layanan Techfor
Seperti

1. Kursus Online By Expert
2. Partnership Event dan Konten
3. Layanan liputan multimedia
4. Dan hal lain yg ingin kamu tau

Kirim saja pesan ini serta berikan salah satu nomor diatas atau beritahukan windy lebih jelas agar dapat membantu Kamu