Blockchain

ATM di China Mulai Tawarkan Penarikan Digital Yuan, Indonesia Kapan Yah ?

Avatar photo
Written by Techfor Id

Melansir dari laporan media setempat, Xinhua, 2 Cabang dari Commercial Bank of China dan the Agricultural Bank of China sudah menawarkan pertukaran Yuan Digital dengan Yuan Fiat.

Layanan baru ini sudah aktif dan tersebar di 3000 ATM berjenis All-in-One di seluruh kawasan Ibu Kota China, tepatnya Beijing.

https://imgcdn.cna.com.tw/www/WebPhotos/1024/20200115/1110x768_20200115000180.jpg

Foto : CNA.com

Peluncuran fungsi setor dan tarik ini membuat Commercial Bank of China and the Agricultural Bank of China menjadi lembaga perbankan pertama di Beijing yang mendukung pertukaran uang tunai Yuan Digital.

Agricultural Bank of China juga telah mengerahkan lebih dari 10 mesin ATM di daerah Wangfujing Beijing, semuanya memfasilitasi pertukaran yuan digital dengan uang tunai. 

https://static.news.bitcoin.com/wp-content/uploads/2021/06/shutterstock_178128440-1024x576.jpg

Distrik perbelanjaan Wangfujing. Foto : Coindesk

Bagian dari Ibu Kota Tiongkok ini merupakan distrik perbelanjaan populer yang berpusat di Jalan Wangfujing. Peluncuran tersebut dilakukan setelah sebelumnya dilakukan uji coba di Kota Shenzhen. 

Selain China, beberapa negara di Eropa, Asia, bahkan Amerika sedang melakukan proyek serupa, sebagai bagian dari digitalisasi mata uang negaranya. Tetapi sepertinya China memenangkan perlombaan ini sebagai yang pertama yang menerapkannya.

https://www.chinadaily.com.cn/business/tech/img/attachement/jpg/site1/20160214/f8bc126d980d182a5bb905.jpg

Red Envelope Cina. Foto : chinadaily

Selain digital Yuan, kabarnya pemerintah China juga saat ini sedang menjalankan proyek yang disebut Red Envelope Lottery atau lotere amplop merah. Pihak berwenang di Ibu Kota Beijing dan Shanghai mengumumkan akan membagikan lebih dari 9 juta Yuan Digital kepada penduduk di kedua kota tersebut.

Selain di ibu kota, kabarnya proyek ini sukses besar sampai-sampai Kampanye pemberian hadiah serupa dilakukan juga di Shenzhen, Chengdu dan Suzhou.

Pemenang lotere dapat menghabiskan handout dengan pedagang yang berpartisipasi dalam uji coba, seperti pasar online populer Jd.com. 

Tahun lalu, situs e-commerce Jd.com menjadi platform online pertama yang menerima mata uang digital China yang baru. Menyusul langkah ini, raksasa platform pembayaran Alipay mengumumkan akan menautkan aplikasinya dengan dompet yuan digital.

About the author

Avatar photo

Techfor Id

Leave a Comment

Click to ask
Hai, Tanya-Tanya Aja
Hi ini Windy, dari techfor

Windy bisa membantu kamu memahami layanan Techfor
Seperti

1. Kursus Online By Expert
2. Partnership Event dan Konten
3. Layanan liputan multimedia
4. Dan hal lain yg ingin kamu tau

Kirim saja pesan ini serta berikan salah satu nomor diatas atau beritahukan windy lebih jelas agar dapat membantu Kamu