Blockchain

Peran Teknologi Blockchain untuk Industri Kesehatan

Avatar photo
Written by Techfor Id

TechforID – Teknologi Blockchain memiliki peran penting untuk industri kesehatan di dunia. Apalagi dalam membantu mengatasi perang melawan pandemi Covid-19.

Data yang berkesinambungan membuat rantai blok sangat efektif untuk bidang kesehatan. Blockchain menjadi buku besar (ledger) digital terdistribusi yang terus berkembang.

Buku ini berisi kumpulan catatan data yang terhubung dalam rantai jaringan server komputer, setelah melalui proses enkripsi kriptografi, atau perubahan data ke dalam sistem kode.

Untuk bisa membaca data, pengakses harus memiliki kata sandi tertentu. Jaringan yang terhubung bersama-sama menjalankan sebuah protokol dengan menggunakan metode algoritma matematika.

Baca juga: Seperti Apa Integrasi Blockchain dengan Industri Halal?

COO Tokocrypto Teguh Kurniawan Harmanda mengatakan Blockchain dapat diterapkan untuk berbagai kebutuhan, seperti menyimpan data riwayat kesehatan pasien.

Selain itu, kata dia, dapat mentransfer data secara aman, mengelola rantai pasokan peralatan medis dan obat-obatan, dan membantu peneliti dalam pengolahan kode genetik.

“Hal-hal ini penting untuk mengantisipasi dan menangani dampak buruk pandemi Covid-19 dengan cepat,” ucap Teguh, beberapa waktu lalu.

Menurut teguh, tak hanya sektor kesehatan, masa depan uang kripto atau cryptocurrency diprediksi semakin berkembang pesat, lantaran akan memasuki era DeFi, GameFi dan Tokenization Aset yang akan mengarah ke Metaverse NFT (Non-fungible token).

Baca artikel selanjutnya:

About the author

Avatar photo

Techfor Id

Leave a Comment

Click to ask
Hai, Tanya-Tanya Aja
Hi ini Windy, dari techfor

Windy bisa membantu kamu memahami layanan Techfor
Seperti

1. Kursus Online By Expert
2. Partnership Event dan Konten
3. Layanan liputan multimedia
4. Dan hal lain yg ingin kamu tau

Kirim saja pesan ini serta berikan salah satu nomor diatas atau beritahukan windy lebih jelas agar dapat membantu Kamu