Blockchain

4 dApps Teratas yang Dapat Mendominasi Masa Depan Aplikasi Terdesentralisasi

dApps
Avatar photo
Written by Techfor Id

Teknologi dApps merupakan teknologi yang relatif baru dalam perkembangan blockchain dan mata uang crypto saat ini. Menawarkan tampilan yang sangat mudah untuk kita gunakan, karena hampir sama dengan aplikasi ataupun tampilan website pada umumnya. Berikut adalah 4 dApps teratas yang dapat mendominasi masa depan aplikasi terdesentralisasi.

Jaringan dApps juga menggunakan sistem peer-to-peer seperti umumnya website dan aplikasi ringan saat ini. Perbedaan utamanya adalah pada sistem desentralisasi dan tidak terpaku oleh satu server perusahaan saja.

Banyak keuntungan bagi user personal maupun perusahaan/ bisnis saat menggunakan dApps. Load time yang lebih ringan, karena tidak harus menarik data dari satu server saja. selain itu juga tidak bergantung pada satu server, walaupun beberapa server mati, data masih bisa ditarik dari server dalam jaringan yang lain.

Apabila kamu mau menggunakan dApps atau mulai mempelajari dan memanfaatkan teknologi dApps. Berikut adalah 4 dApps teratas yang dapat mendominasi masa depan aplikasi terdesentralisasi.

Uniswap (UNI-SWAP) dApps Teratas Dengan Biaya Rendah

Lahir pada tahun 2018, Uniswap menawarkan pertukaran Ethereum (CCC: ETH-USD) tentu juga token mata uang digital ERC-20 yang lain. Keunggulan lain yang Uniswap tawarkan kepada kita adalah fitur pool, yang bisa menghasilkan token untuk kita juga.

Selain itu, Uniswap juga menawarkan biaya pertukaran yang murah, dan mencakup berbagai macam token. Fitur lain yang cukup bisa menarik adalah ketersediaan kustodian mandiri, dengan keamanan dan penyimpanan besar.

IDEX (IDEX-USD) Fleksibilitas Perdagangan dan Penambangan

Perdagangan real-time berbasis smart contract untuk blockchain Ethereum dan Binance tersedia dalam dApps yang lahir pada tahun 2016 ini. Tidak memerlukan waktu tunggu transaksi untuk melakukan penambangan, juga melakukan berbagai pesanan tanpa terkena tambahan biaya.

Baca Artikel Lainnya :

Klik Belajar Cryptocurrency dari AWAL

IDEX juga menawarkan token mereka sendiri untuk menarik investor, dengan keuntungan mendapat bagian dari biaya yang terjadi dalam bursa jual beli mata uang. Tidak lupa, keamanan juga menjadi fokus utama IDEX, verifikasi setiap transaksi bisa kita lakukan dengan menggunakan private key.

MarkerDAO (MKR-USD, DAI-USD) Menawarkan Pinjaman Crypto

Denga DAI kita bisa mendapatkan pinjaman mata uang crypto, atau meminjamkan mata uang crypto dengan dApps. Tentu saja kita akan mendapatkan bagian dari transaksi pinjam dan meminjamkan tersebut.

Sifat dari MakerDAO dengan DAI-nya yang memiliki nilai tukar tetap terhadap dollar US menjadi daya tarik tersendiri. Tetapi bukan berarti DAI terikat dengan pemerintahan US, hanya saja untuk menjaga stabilitas nilai DAI sebagai alat transaksi utama dari MarkerDAO. Tetap menggunakan sistem peer-to-peer terdesentralisasi untuk mempermudah, aman dan terkendali mandiri sebagai alat transaksi, pinjam-meminjam dalam platform MarkerDAO.

CryptoPunks dApps Teratas dalam Aplikasi Terdesentralisasi yang Revolusioner

Bagi yang sudah familiar dengan NFT (Non Fungible Token) pasti akan familiar juga dengan CryptoPunk, yang merupakan NFT pertama yang pernah ada. Memiliki arsitektur 8 bit ini mampu memiliki volume transaksi 270 juta USD pada Ethereum.

Itulah 4 dApps teratas saat ini, dApps sendiri biasanya open-source dengan peningkatan fungsi serta fitur pendamping. Untuk mempermudah dalam mengaplikasikan, bertransaksi, dan memahami transaksi serta berbagai hal lain dalam blockchain.

Selain itu, dApps juga unggul karena integrasi cryptocurrency secara mendalam. Usia blockchain yang masih satu dekade ini memberikan ruang untuk berkembang. Bisa jadi besok akan ada dApps yang lebih baik, atau dApps yang saat ini ada menawarkan fitur baru lain.

Baca Artikel Berikutnya,

Membangun Masa Depan yang Terdesentralisasi Dengan dApps

About the author

Avatar photo

Techfor Id

Leave a Comment

Click to ask
Hai, Tanya-Tanya Aja
Hi ini Windy, dari techfor

Windy bisa membantu kamu memahami layanan Techfor
Seperti

1. Kursus Online By Expert
2. Partnership Event dan Konten
3. Layanan liputan multimedia
4. Dan hal lain yg ingin kamu tau

Kirim saja pesan ini serta berikan salah satu nomor diatas atau beritahukan windy lebih jelas agar dapat membantu Kamu