UI/UX

Pengertian, Jenis dan Contoh Media Tekstual CLI pada User Interface

user interface
Avatar photo
Written by Techfor Id

Media adalah sarana yang berfungsi sebagai perantara untuk menyampaikan pesan kepada satu atau lebih orang. Media itu sendiri meliputi banyak bidang seperti media informasi, media tekstual, atau media  elektronik.

Dalam ilmu Desain Interface pada komputer media itu sendiri dibagi menjadi 2 macam yaitu media tekstual (Media yang disajikan berupa teks) dan Media Grafis (Media dalam bentuk gambar, icon, dll).

Media tekstual sangat berkaitan dengan Command Line Interface (CLI) atau Sistem interface berbasis teks, sedangkan Media grafis merepresentasikan Media dalam bentuk gambar seperti Icon, objek dan yang lainnya.

Baca Juga :

Kursus Internet Marketing

Pengertian Command Line Interface (CLI)

Command Line Interface atau yang lebih akrab dikenal CLI adalah Sistem User Interface berupa teks program untuk menjalankan perintah komputer. Sistem operasi yang mengimplementasikan CLI dalam shell untuk akses interaktif ke fungsi atau layanan sistem operasi.

Akses tersebut terutama diberikan kepada pengguna oleh terminal komputer mulai pada pertengahan 1960-an, dan terus digunakan sepanjang tahun 1970-an dan 1980-an pada VAX / VMS, sistem Unix dan sistem komputer pribadi termasuk DOS, CP / M dan Apple DOS.

Alternatif selain CLI adalah Text User Interface (TUI) misalnya seperti IBM, AIX, dan SMIT, pintasan keyboard, dan berbagai metafora desktop yang berpusat pada pointer (biasanya dikontrol dengan mouse). Contohnya termasuk Microsoft Windows, DosShell, dan Mouse Systems PowerPanel.

Command Line Interface sering diterapkan pada perangkat terminal yang juga mampu menghandle Text User Interface yang menggunakan kursor untuk menempatkan simbol pada layar tampilan

Program dengan Command Line Interface (CLI) umumnya lebih mudah untuk diotomatisasi melalui script. CLI juga dikenal lebih ringan dalam pengoperasiannya dibandingkan GUI.

Baca Juga :

Perbandingan CLI dengan GUI

Dibandingkan dengan Graphic User Interface (GUI), CLI hanya membutuhkan sedikit resource sistem dalam pengoperasiannya. Karena dalam CLI, perintah yang ada hanya berupa teks sehinggan meminimalisir kinerja RAM pada komputer

Otomatisasi tugas yang berulang (Repetitive task) disederhanakan dengan pengeditan garis dan mekanisme riwayat untuk menyimpan urutan yang sering digunakan; ini dapat diperluas ke bahasa scripting yang dapat mengambil parameter dan opsi variabel.

Riwayat command-line dapat disimpan, memungkinkan peninjauan atau pengulangan perintah.

Baca Juga : 5 Prinsip Dasar yang Baik Dalam Membangun Desain UX

Kelebihan Command Line Interface (CLI) :

  • Performa lebih tinggi.
  • Lebih efisien dalam penggunaan.
  • Bisa berjalan dengan baik di komputer ber spec rendah.
  • Bersifat Open Source dan dapat dikembangkan secara gratis.

Kelemahan CLI :

  • Kurang menarik bagi pemula.
  • Harus mengingat perintah yang digunakan dalam sistem operasi CLI. Karena kesalahan penulisan bisa menyebabkan error pada perintah programmnya.

Contoh perintah dalam Sistem Operasi Berbasis CLI :

  • sudo su – Untuk login sebagai root/administrator.
  • login – Untuk login sebagai user.
  • cd – Untuk berpindah direktori.
  • pwd – Untuk memperlihatkan dimana direktori yang sedang kita gunakan saat ini.
  • ls – Untuk melihat isi dari sebuah direktori.
  • cp – Untuk melakukan copy file.
  • mv – Untuk cut/rename file.
  • mkdir – Untuk membuat folder baru.
  • rmdir – Untuk menghapus folder.
  • touch – Untuk membuat file baru.
  • rm – Untuk menghapus file.
  • more – Untuk menampilkan isi sebuah file.
  • echo – Untuk menuliskan sesuatu kata/kalimat ke sebuah file.
  • adduser – Untuk menambah user baru.
  • addgroup – Untuk menambah grup baru.
  • lsusb – Untuk melihat perangkat USB yang tersambung ke komputer.
  • lspci – Untuk melihat perangkat PCI yang tersambung ke komputer.
  • lshw – Untuk melihat hardware komputer.
  • dmesg – Untuk melihat hardware yang sedang running/digunakan.
  • top – Untuk melihat proses yang sedang berjalan.
  • cpuinfo – Untuk melihat spesifikasi komputer.
  • meminfo – Untuk melihat status RAM.
  • clear – Untuk membersihkan app yang berjalan.
  • halt – Untuk mematikan komputer.
  • reboot – Untuk restart komputer.
  • exit – Untuk keluar dari teminal.
  • wget – Untuk download dari terminal.
  • ifconfig – Untuk melihat konfigurasi ethernet/kartu jaringan.
  • apt-get – Untuk memperoleh software dari repository ubuntu secara online.
  • tar – Untuk melakukan exstract file.
  • nautilus – Untuk membuka tampilan GUI secara langsung.

Baca Juga :

Jenis-Jenis Sistem Operasi Berbasis CLI :

  • DOS
  • Unix
  • Debian
  • Suse
  • Sun Solaris
  • Mandrake
  • Knoopix
  • MacOS
  • Redhat
  • Ubuntu
  • Xubuntu
  • Kali Linux
  • Cent OS

Berikutnya Baca : CLI VS GUI : Mana yang Lebih Baik Menurutmu ?

About the author

Avatar photo

Techfor Id

Add Comment

Leave a Comment

Click to ask
Hai, Tanya-Tanya Aja
Hi ini Windy, dari techfor

Windy bisa membantu kamu memahami layanan Techfor
Seperti

1. Kursus Online By Expert
2. Partnership Event dan Konten
3. Layanan liputan multimedia
4. Dan hal lain yg ingin kamu tau

Kirim saja pesan ini serta berikan salah satu nomor diatas atau beritahukan windy lebih jelas agar dapat membantu Kamu